DWI NABELLA HENDRA APRIAWAN , NETWORK ENGINEER , D4 TEKNIK TELEKOMUNIKASI

KKL Singapura

Singapura, Negara yang tidak luas tapi sangat maju. KKL D4 Telekomunikasi 2010 POLINES

Gedong Songo dan Pantai Marina Semarang

Wisata Semarang??, tentu saja masih banyak wisata lainnya. Lawang Sewu, Umbul Sido Mukti dan lainnya.

D4 Telekomunikasi 2010

Ini adalah JRK2010, meskipun kami dalam satu kelas tapi saya yakin kami punya mimpi yang berbeda-beda

Dieng Plateau

Dataran Tinggi Dieng, Wonosobo-Banjarnegara.

Singapura dan ceritaku

Ini adalah cerita perjalanan saya selama di Singapura

Selasa, 02 April 2013

Remote Desktop dengan Team Viewer

Team Viewer adalah salah satu software yang digunakan untuk remote desktop , dengan menggunakan Team Viewer ini kita dapat mengontrol atau mengakses sebuah PC/laptop dari jarak jauh seperti kita sedang berada di depan layar dengan syarat adanya koneksi jaringan kedua PC/ Laptop yang akan digunakan. Untuk penggunaannya tentu saja kita harus melakukan installasi terlebih dahulu sebagai berikut :

1. download softwarenya di alamat berikut http://www.teamviewer.com/en/download/windows.aspx
2. klik TeamViewer_setup.exe untuk mulai installasi, kemudian akan muncul sebagai berikut
3. pada gambar diatas klik next, kemudian pilih personal apabila untuk kepentingan pribadi dan commercial untuk kepentingan bisnis. seperti gambar berikut, kemudian klik next.
4. centang semua pilihan pada license agreement kemudian next,
5. lalu pilih type installasi default, kemudian next
6. tunggu proses installasi selesai
7. setelah proses installasi selesai, tampilan awal TeamViewer adalah sebagai berikut

dari tampilan diatas dapat diketahui ID dan password akun TeamViewer kita kita juga dapat memberikan password untuk akses dari luar ke desktop kita pada kotak dialog Password.
partner ID itu kita isi dengan ID desktop yang akan kita remote dari PC kita dengan pilihan untuk file transfer atau remote control, kemudian klik connect to partner.
tab meeting digunakan untuk TeamViewer lebih dari 1 PC.