DWI NABELLA HENDRA APRIAWAN , NETWORK ENGINEER , D4 TEKNIK TELEKOMUNIKASI

Rabu, 05 Maret 2014

TUGAS AKHIR SISTEM KONTROL DAN MONITORING KANDANG KURA-KURA DARAT BERBASIS ARDUINO NIRKABEL



1. JUDUL
Sistem Kontrol dan Monitoring Kandang Kura-Kura Darat berbasis Arduino Nirkabel
2. LATAR BELAKANG
Perkembangan teknologi semakin memudahkan manusia dalam kehidupan sehari-hari. Dengan teknologi yang semakin berkembang dapat menghemat waktu, biaya, dan tenaga dalam aktivitas.     Teknologi pada masa sekarang ini sudah banyak yang menggunakan mikrokontroler untuk meringankan pekerjaan. Mikrokontroler dapat melakukan otomatisasi terhadap peralatan dalam kehidupan sehari-hari.
Mikrokontroler adalah sebuah perangkat terintegerasi yang dapat digunakan sebagai pengendali. Pengendali disini dimaksudkan dengan mengendalikan beberapa peralatan sesuai program yang telah dibuat. Program yang dimasukan dapat berupa perintah pengendalian ataupun otomatisasi. Mikrokontroler dapat diintegrasikan dengan komputer atau handphone. Hal ini sangat membantu perkembangan teknologi karena handphone ataupun komputer bukan hal asing lagi bagi manusia. Kombinasi handphone atau komputer dengan mikrokontroler dapat membuat otomatisasi peralatan yang sangat membantu dalam kehidupan.
       Memelihara hewan adalah salah satu hobi yang disukai oleh banyak orang. Kondisi cuaca yang sering berubah-ubah dan kesibukan dalam aktivitas sehari-hari membuat cukup sulit untuk melakukan perawatan secara manual. Oleh karena itu perlu dilakukan otomatisasi untuk memudahkan perawatan reptil yang dipelihara. Sistem kandang cerdas bisa memudahkan dalam hal pengaturan suhu dalam kandang, kelembaban, bahkan dapat memonitor gerak dari hewan tersebut melalui IP camera yang terpasang pada kandang.


3.  RUMUSAN MASALAH
Berdasarkan dari latar belakang diatas, rumusan masalah dalam tugas akhir ini adalah :
1.    Kandang hewan memerlukan otomatisasi lingkungan agar tetap sehat.
2.    Pemilik dapat memantau kesehatan hewan di dalam kandang meskipun saat tidak berada di tempat.

1 komentar: